TABALIEN.COM – Para Orangtua tentunya akan senang dan bahagia apabila anaknya mencapai keberhasilan dalam pelajaran sekolah ataupun hal lainnya, dan memuji dengan kata-kata penyemangat untuk anaknya.

Melansir dari Haibunda.com Beberapa waktu lalu, Psikolog Anak, Samanta Elsener mengungkapkan, terkait cara memuji anak yang tepat agar tidak menumbuhkan sifat sombong. Berikut ini deretan tipsnya:

  1. Beri anak pujian saat sikapnya kooperatif

Memberikan pujian kepada anak bisa dilakukan pada berbagai kesempata. Namun, berilah pujian ketika Si Kecil menunjukkan sikap kooperatifserta perilaku baik yang diharapkan bisa berulang, ya.

“Misalnya (beri pujian) ketika makannya lahap, kita bisa puji dengan katakan, ‘Hari ini Bunda lihat kamu makan sayurnya lahap, nih. Sudah semakin suka makan sayur ya, Nak’,” ujar Samanta.

 

  1. Libatkan Ayah dalam memberikan pujian

Ada baiknya untuk turut melibatkan Ayah dalam proses memberikan pujian pada anak ya, Bunda. Menurut Samanta, hal ini bisa membuat anak merasa lebih disayang hingga berharga.

 

  1. Fokuskan pujian pada usaha anak

Menurut Samanta, pujian yang diberikan kepada Si Kecil harusnya difokuskan pada usaha yang telah dikeluarkan oleh anak. Berikut kalimat yang bisa Bunda dan Ayah praktikkan untuk memuji anak agar tidak menjadi sombong:

“Ayah/Bunda perhatikan belakangan ini kamu lebih punya rasa penasaran dengan banyak hal dan mau mencari informasinya.”

“Kamu bisa mendapat nilai yang bagus karena Bunda lihat kamu semakin giat dan tekun belajar, selalu mau berusaha lebih untuk mengerjakan tugas lebih baik. Terus lanjutkan perjuanganmu, ya.”

Demikian informasi tentang pujian untuk anak, Semoga saja bisa memberikan manfaat. (Mth)